Sabtu, 26 Maret 2011

WARGA NELAYAN TELUK SEMANGKA TANGGAMUS HARAPKAN DERMAGA


WARGA NELAYAN TELUK SEMANGKA HARAPKAN DERMAGA DI TPI
TANGGAMU,SRI---Warga nelayan Teluk Semangka Kota agung mengharapkan di bangunnya Dermaga Kapal motor laut di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kota agung seperti yang di utarakan Galigo salah seorang tokoh nelayan yang juga pengurus TPI Kota agung Jumat(11/3) di kediamannya.
                “Warga Nelayan sangat mengharapkan sekali Pemerintah Kabupaten(PEMKAB) Tanggamus dapat membangun dermaga dan pasilitas penerangannya di TPI Kota agung itu, karena sangat di butuhkan nelayan untuk bersandarnya kapal, apalagi kalau sedang panen seperti sekarang ini nelayan sangat kesulitan membawa hasil tangkapan ikan di mana sekarang ini nelayan meminjam dermaga sah Bandar guna menyandarkan kapal ikan yang jaraknya lebih kurang 100m dari lokasi TPI Kota agung, sehingga nelayan sangat kesulitan membawa hasil tangkapannya,” Papar Galigo.
                Terpisah, Rohman seorang nelayan di TPI Kota agung juga mengharapkan di bangunnya Dermaga dan pasilitas penerangannya di TPI Kota agung karena dia sangat kesulitan sekali membawa hasil tangkapan apabila dari dermaga sah Bandar karena jauh dan juga keadaan dermaga juga banyak yang rusak dan hanya di tambal dengan kayu akibatnya sering nelayan yang terperosok dan cidera,” banyak nelayan yang terperosok hingga cidera akibat apabila membawa ikan dari Dermaga Sah Bandar karena jaraknya jauh dan kondisi Dermaganya juga banyak yang ambrol,”jelasnya.(DARWIN, TANGGAMUS)
               

Tidak ada komentar:

Posting Komentar